Notification

×

Iklan

Iklan

Pembangunan Jalan Lingkar Ambalau Tak Kunjung Rampung, Pemprov Maluku Anggarkan 2025

Sabtu, 08 Maret 2025 | Maret 08, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-03-09T00:56:16Z

Sebuah ruas jalan di Kecamatan Ambalau yang masih dalam kondisi rusak. Warga setempat berharap proyek pembangunan segera rampung agar memudahkan akses transportasi dan distribusi barang.


Ambon,iNewsutama.com -- Proyek pembangunan Jalan Lingkar Ambalau yang berada di wilayah administratif Kabupaten Buru Selatan (Bursel) hingga kini belum menunjukkan perkembangan yang signifikan. Padahal, jalan ini diharapkan menjadi akses vital bagi masyarakat Ambalau dan sudah lama dinantikan rampung oleh warga setempat.

Warga Ambalau sangat mengeluhkan keterlambatan pembangunan jalan tersebut. Mereka menilai bahwa kondisi jalan yang masih rusak atau belum selesai menyebabkan kesulitan dalam mobilitas, terutama dalam pengangkutan hasil bumi serta kebutuhan pokok lainnya.

Menanggapi hal tersebut, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku melalui Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa, menyatakan bahwa pembangunan Jalan Lingkar Ambalau telah dianggarkan pada tahun 2025.

"Minta masyarakat doakan saya, Hendrik, dan Vanath untuk tetap kuat dan bisa fokus membangun Maluku ini. Demi Maluku yang lebih baik," ungkap Gubernur Maluku saat membuka acara Gema Ramadhan yang berlangsung di halaman Masjid Raya Al-Fatah Ambon, Maluku.

Gubernur juga menegaskan bahwa di bawah kepemimpinan Hendrik-Vanath, pemerintah akan fokus bekerja demi kemajuan Maluku. "Kita akan terus berusaha membangun Maluku agar lebih baik. Pembangunan Jalan Lingkar Ambalau sudah dianggarkan tahun 2025, dan akan dikerjakan secara bertahap agar bisa berjalan dengan baik," ujarnya, Sabtu (8/3/2025).

Selain pembangunan Jalan Lingkar Ambalau, Pemprov Maluku juga berkomitmen untuk melakukan pembangunan di 11 kabupaten/kota di wilayah Maluku. Gubernur memastikan bahwa semua daerah akan mendapatkan perhatian dalam pembangunan infrastruktur ke depannya.(Reporter Lintas-ARB)

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update